PERKEMAHAN JUMAT SABTU DALAM RANGKA PELANTIKAN TAMU PENEGAK DI SMA NEGERI 2 BANGLI

No Comments

Photo of author

By admin

Jumat, 24 Oktober 2025. Anggota Kepramukaan Kartini Mudita SMA Negeri 2 Bangli mengadakan kegiatan Perkemahan Jumat-Sabtu  atau yang dikenal dengan sebutan Perjusa. Kegiatan Perjusa ini mengambil tema “GARDAKITA” yang berarti Gerakan Dewan Ambalan Kartini Mudita. Kegiatan ini diselenggarakan langsung oleh anggota Ambalan dengan dipandu oleh bapak I Ketut Kembar Gede, S.Pd. dan ibu Ni Luh Dessy Lestari, S.Pd. selaku pembina Ambalan Kartini Mudita.

Kegiatan ini berlangsung di lapangan sekolah dengan diikuti oleh seluruh siswa Kelas X dan Anggota Ambalan Kartini Mudita. Beberapa dewan guru juga menghadiri upacara pelantikan ini. Kegiatan Perjusa ini akan berlangsung selama 2 hari mulai Jumat 24, Oktober sampai dengan Sabtu, 25 Oktober 2025.

Kegiatan Perjusa kali ini, diawali dengan pendaftaran dari seluruh peserta Kelas X yang mengikuti kegiatan ini. Setelah itu dilaksanakan upacara pembukaan, yang mana pada kesempatan kali ini bapak I Gede Kariawan, S.Pd.M.Pd, selaku kepala sekolah sekaligus menjadi Pembina Upacara Pelantikan Tamu Penegak Pangkalan SMA Negeri 2 Bangli. Upacara pelantikan ini resmi dibuka dengan penancapan keris pada tunas kelapa oleh I Made Aditiya Darmanata dari kelas XII A, selaku Pradana putra dalam Ambalan Kartini Mudita.

Kegiatan dilanjutkan dengan pelaksanaan outbound. Seluruh peserta dibagi menjadi 10 sangga (regu) dengan mengambil nama-nama tokoh pahlawan, seluruh peserta juga harus membuat bendera yang melambangkan nama tokoh  dari regu mereka. Ada  lima pos yang akan dilewati oleh peserta. Setiap regu akan melewati tantangan dan game di setiap pos yang disiapkan. Setiap pos akan diacak keberadaanya. Jika setiap regu berhasil menyelesaikan tantangan dan permainan, maka regu tersebut dapat melanjutkan ke pos selanjutnya.

Pada malam harinya dilaksanakan upacara pengukuhan bagi peserta calon tamu penegak Ambalan Kartini Mudita. I Gede Kariawan, S.Pd.M.Pd. selaku kepala sekolah sekaligus pembina upacara pada malam hari ini dan di dampingi oleh bapak I Ketut Kembar Gede, S.Pd. dan ibu Ni Luh Dessy Lestari, S.Pd, selaku pembina Ambalan Kartini Mudita. Dari seluruh peserta dipilih 2 orang perwakilan putra dan putri untuk penyematan atribut kepramukaan yang dimana merupakan simbol bahwa mereka sudah resmi dilantik dan menjadi tamu penegak Dewan Ambalan Kartini Mudita SMA Negeri 2 Bangli.

Kegiatan semakin meriah dengan adanya kegiatan upacara api unggun yang melambangkan semangat yang tak pernah padam, kebersamaan, serta  persatuan Ambalan Kartini Mudita,  lomba karaoke dari masing-masing perwakilan regu.

Kegiatan Perjusa kali ini berakhir  pada hari Sabtu  dengan upacara bersama. I Ketut Kembar Gede, S.Pd. selaku pembina Ambalan Kartini Mudita menjadi pembina dalam upacara penutupan kali ini berharap bahwa, anak Pramuka di dalam bersikap harus berlandaskan ataupun sesuai dengan apa yang terkandung dalam Tri Satya Dharma Pramuka, khususnya seluruh anggota Dewan Ambalan Kartini Mudita. Semoga dengan dilaksanakan kegiatan Perjusa ini dapat menumbuhkan jiwa kepemimpinan, semangat persaudaraan, serta tanggung jawab seluruh Siswa/Siswi SMA Negeri 2 Bangli yang mengikuti dan menjadikan anggota Pramuka Kartini Mudita yang berkarakter, disiplin, serta menjadi pelopor untuk perubahan yang positif.

Di akhir kegiatan Perjusa diisi dengan  pertunjukan seni dari masing-masing regu dan  berbagai lomba yang berhubungan dengan kepramukaan. Seperti lomba semapur, lomba pionering, dan juga lomba karaoke.( BISMA MEDIA).

Leave a Comment